Kantor Pertanahan Bojonegoro Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025: Kobarkan Semangat Melayani dan Mengabdi untuk Negeri

Bojonegoro, postkota — Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional tahun 2025, Kantor Pertanahan Kabupaten Bojonegoro menggelar upacara bendera dengan khidmat di halaman kantor, pada Senin (10/11/2025). Peringatan tahun ini mengusung tema “Pahlawanku Teladanku: Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan”, sebagai wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Bojonegoro, Ir. Sigit Rachmawan Adhi, S.T., M.M., QRMP, dan diikuti oleh seluruh pejabat struktural serta pegawai dengan mengenakan seragam Korpri. Suasana upacara berlangsung penuh khidmat dan sarat makna, mencerminkan rasa nasionalisme serta semangat pengabdian jajaran ATR/BPN Bojonegoro terhadap bangsa dan negara.

Dalam amanatnya, Kepala Kantor menegaskan pentingnya meneladani semangat juang dan nilai-nilai kepahlawanan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. “Perjuangan para pahlawan tidak hanya berhenti pada masa kemerdekaan. Saat ini, kita semua memiliki tanggung jawab untuk melanjutkan perjuangan mereka melalui kerja nyata, pelayanan terbaik, dan dedikasi untuk masyarakat,” ujarnya.

Momentum Hari Pahlawan ini diharapkan menjadi pengingat bagi seluruh insan pertanahan untuk terus berkontribusi secara profesional, melayani dengan sepenuh hati, dan menjaga integritas sebagai abdi negara. Dengan semangat kepahlawanan yang diwariskan, jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Bojonegoro berkomitmen mewujudkan pelayanan pertanahan yang Melayani, Profesional, dan Terpercaya.(*)

0/Post a Comment/Comments

Dilihat :